Sejarah Singkat Kota Tua Jakarta – Ketika kalian berkunjung ke kota jakarta tentunya kalian perlu untuk berkunjung ke Kota Tua Jakarta. Tempat ini dikenal juga dengan sebutan Batavia Lama yang merupakan sebuah wilayah kecil di kota jakarta.
Tempat ini memiliki luas yang cukup besar sekitaran 1,3 kilometer persegi yang melintasi jakarta utara serta jakarta barat, dijuluki sebagai permata asia dan ratu dari timur pada abad ke 16 oleh pelayar eropa, jakarta lama ini dianggap sebagai pusat perdagangan untuk benua asia karena lokasinya yang strategis dan sumber daya yang melimpah.
Mengenal sedikit tentang sejarah dari Kota Tua jakarta yakni pada tahun 1526 Fatahillah dikirim oleh kesultanan demak untuk menyerang pelabuhan sunda kelapa di kerajaan hindu pajajaran kemudian dinamai jayakarta kota ini hanya seluas 15 hektar dan memiliki tata kota pelabuhan tradisional jawa.
Pada tahun 1619 VOC menghancurkan jayakarta dibawah komando jan pieterszoon coen dan berlanjut ke satu tahun berikutnya VOC membangun kota baru yang bermana batavia untuk menghormati batavieren yaitu leluhur bangsa belanda dan kota ini terpusat di sekitar tepi timur sungai ciliwung yang saat ini adalah lapangan fatahilah.
Tahun 1635 kota ini meluas hingga tepi barat sungai ciliwung di renrutuhan bekas jayakarta, kota ini dirancang dengan gaya belanda eropa lengkap dengan benteng, dinding kota dan kanal. Kota batavia selesai dibangun pada tahun 1650 kemudian menjadi kantor pusat VOC di hindia timur, berlanjut kota ini mulai meluas ke selatan setelah epidemi pada tahun 1835 dan 1870 yang mendorong banyak orang keluar dari kota sempit itu meuju wilayah weltevreden yang saat ini ada di daerah sekitar lapangan merdeka.
Singkat sejarah, jayakarta berubah nama pada tahun 1972 yang resmi di dekret oleh Gubernur jakarta ali sadikin, beliau mengeluarkan dekret yang resmi menjadikan Kota Tua ini sebagai situs warisan sejarah, keputusan ini ditujukan untuk melindungi sejarah arsitektur kota atau setidaknya ada bangunan yang masih tersedia di tempat tersebut.
Selanjutnya adalah beberapa tempat yang menarik bila kalian berkunjung ke daerah kota tua, berikut adalah daftar tempat menarik dan bersejarah yang kalian perlu kunjungi, tempat ini sebagai pemukiman penting, pusat kota dan pusat perdagangan di asia sejak abad ke 16 dan tempat ini merupakan rumah bagi beberapa situs dan bangunan bersejarah di jakarta.
Nah, itu adalah sedikit dari beberapa bagian tempat yang menarik dari Kota Tua yang bilamana kalian berkunjung ke tempat tersebut kalian perlu memuaskan diri untuk mengenal sejarah dari Jayakarta yang sekarang menjadi Kota Tua yang merupakan sejarah yang perlu dikenal dan diketahui asal usulnya.
Bagaimana? Tentunya kalian sekarang sudah mengenal sedikit mengenai sejarah dari Kota Tua bukan? Nah, bila kalian berada di daerah jakarta kalian perlu banget untuk berkunjung ke daerah tersebut agar bisa mendapatkan informasi mengenai sejarahnya. Eits, jangan lupa kalo kalian berada di daerah jakarta untuk menikmati oleh oleh jajanan khas jakarta yang ada di Mpok Nini, kalian juga bisa order dengan biaya ongkos kirim yang terjangkau lho, jangan sampai kehabisan ya.