Pusat Oleh Oleh di Jakarta Timur
Pusat Oleh Oleh di Jakarta Timur
30 September 2024
Dodol Betawi Jakarta Pusat
Dodol Betawi Jakarta Pusat
1 October 2024

6 Makanan Khas Betawi Yang Lezat

6 Makanan Khas Betawi Yang Lezat

6 Makanan Khas Betawi Yang Lezat – Makanan khas betawi memang merupakan salah satu idaman untuk masyarakat jakarta, bahkan dari luar jakarta banyak sekali orang yang mencari kuliner khas betawi yang lezat dan enak.

Kita ketahui kebudayaan betawi memanglah menarik, tidak  hanya dari segi seni dan budayanya saja namun kuliner betawi juga terkenal akana kelezatan citarasanya, kalian bila belum pernah mencoba makanan khas betawi pasti akan penasaran.

6 Makanan Khas Betawi Yang Lezat di Jakarta

Nah, bagi kalian yang penasaran apasih makanan khas Betawi yang lezat ada di jakarta, berikut kami akan memberikan informasi mengenai makanan tersebut, dan kalian bisa santap makanan tersebut ketika berlibur ke jakarta.

  • Kerak Telor

6 Makanan Khas Betawi Yang Lezat

Pertama makanan khas betawi yang lezat ialah Kerak Telor yang memiliki rasa gurih dan legit ini memang favorit warga jakarta, hidangan khas betawi dibuat dari bahan makanan seperti beras ketan putih, telur ayam atau bebek, ebi yang disangrai kering sampai menjadi serundeng lalu ditambahkan bawang goreng dan dibeeri bumbu halus seperti sangrai kelapa dan lainnya, bila kalian berkunjung ke jakarta cobalah jajanan ini.

  • Nasi Uduk Betawi

6 Makanan Khas Betawi Yang Lezat

Berikutnya ialah Nasi Uduk yang merupakan makanan khas betawi paling populer, dimana proses memasak untuk nasi uduk ini ialah dengan diaron dengan menggunakan air santan, daun salam, daun jeruk, laos dan serai lalu dikukus sampai matang, rasanya sangat gurih dan memiliki aroma tersendiri.

  • Gado Gado Betawi

6 Makanan Khas Betawi Yang Lezat

Selanjutnya untuk makanan khas betawi ialah Gado Gado, dimana gado gado ini merupakan favorit makanan masyarakat betawi, berbagai jenis sayur yang direbus bersama kentang, tahu, tempe dan telur yang disiram dengan bumbu kacang dan taburan kerupuk menjadikan hidangan ini digembari oleh banyak orang.

  • Semur Jengkol

6 Makanan Khas Betawi Yang Lezat

Nah, tidak lengkap hidangan khas betawi tanpa makanan yang satu ini. Semur jengkol yang merupakan hidangan khas betawi yang sangat terkenal dengan baunya, untuk beberapa orang bau jengkol terkadang tidak disukai, namun untuk penggemarnya hidangan ini sangatlah digemari dan menjadi masakan yang enak dan lezat.

  • Soto Betawi

6 Makanan Khas Betawi Yang Lezat

Soto betawi juga menjadi salah satu makanan khas betawi dari soto santan dengan isian daging sapi beserta jeroan dan organ sapi dan hewan lainnya seperti ayam, banyak sekali orang yang gemar dengan jenis soto khas betawi ini, penggemarnya beragam bukan hanya dari masyarakat betawi saja.

  • Asinan Betawi

6 Makanan Khas Betawi Yang Lezat

Terakhir yang merupakan makanan favorit khas betawi adalah Asinan Betawi yang umumnya merupakan campuran dari sawi, kol, tauge, tahu putih dan selada yang ditaburi dengan kacang tanah goreng, semua itu lalu disiram dengan kuah bumbu kacang serta dicampur cuka dan cabai dengan kerupuk mie besar berwarna kuning.

Bagaimana? Tentunya sekarang kalian sudah mengetahui beberapa makanan favorit khas betawi yang menjadi makanan yang paling dicari oleh masyarakat betawi dan juga luar betawi, tentunya kalian bisa mendapatkan makanan tersebut dengan mudah di jakarta.